Anora (2024) Sinopsis, Informasi
Sean Baker masih menawarkan tema karakter serupa seperti beberapa karyanya sebelumnya, yaitu berkisar tentang pekerja seksual. Anora merupakan sebuah film drama komedi percintaan produksi Amerika Serikat rilisan tahun 2024 yang ditulis dan disutradarai sendiri oleh Baker. Karya film fitur sutradara sejak Red Rocket beberapa tahun lalu ini dikatakan sebagai tontonan yang memuaskan, dengan cekatan mengomentari pertanyaan sosial tentang kelas, hak istimewa, dan kesenjangan kekayaan. Juga disebut sebagai komedi gila modern, film ini tayang perdana di Festival Film Cannes ke-77 di Prancis pada 21 Mei 2024 dan berhasil memenangkan penghargaan utama Palme d'Or serta mendapat tepuk tangan meriah selama 10 menit di akhir penayangannya.
Anora dibintangi oleh Mikey Madison (Anora / Ani) dalam peran utama, serta diramaikan beberapa pemeran lain yang termasuk Mark Eydelshteyn (Ivan "Vanya" Zakharov), Yuriy Borisov (Igor), Karren Karagulian (Toros), Vache Tovmasyan (Garnick), Lindsey Normington (Diamond), Ivy Wolk (Crystal), Luna Sofía Miranda (Lulu), Alena Gurevich (Clara), Aleksei Serebryakov (ayah Vanya), dan Darya Ekamasova (ibu Vanya). Lihat daftar bintang lainnya di IMDb.
Sampai film ini dan melihat filmografi sebelumnya, sang sutradara Sean Baker disebut terus dengan tegas mempertaruhkan posisinya sebagai pencatat kehidupan berantakan kelas bawah Amerika yang sering kali tidak terlihat. Baker juga bertindak sebagai produser bersama istrinya Samantha Quan juga Alex Coco, dengan Anora diproduksi di bawah Cre Film dan FilmNation Entertainment. Untuk distribusi bioskop AS, studio Neon mengambil alih untuk menangani setelah dalam dua film sebelumnya Baker bekerja sama dengan A24. Ini dirilis di bioskop AS pada 18 Oktober 2024 secara terbatas.
Sinopsis
Sinopsis film Anora mengikuti Anora, seorang wanita pekerja seks dari Brooklyn, mendapat kesempatan mengalami kisah Cinderella ketika dia bertemu dan merencanakan menikah dengan putra seorang oligarki Rusia bernama Vanya. Namun pernikahan bak kisah dongeng mereka terancam ketika orang tua pria tersebut pergi ke New York untuk memaksa pembatalan pernikahan. Cek video trailer resminya dibawah
ini!
Film fitur kedelapan sutradara Sean Baker ini mengumpulkan respon positif dari kritikus. Terkait kemenangannya merebutkan penghargaan Palme d'Or di Festival Film Cannes, Anora menjadi film AS pertama yang meraih penghargaan tersebut sejak The Tree of Life tahun 2011. Ini juga menjadi pemenang Palme d'Or kelima berturut-turut sejak tahun 2019 yang didistribusikan oleh Neon di Amerika Serikat; setelah Parasite, Titane, Triangle of Sadness, dan Anatomy of a Fall.
Dalam sebuah wawancara dengan Kinótico, Sean Baker mengatakan "Anora adalah judulnya dan tidak seorang pun akan dapat mengingat namanya sampai mereka menonton filmnya. Setelah menontonnya, tidak mungkin mereka akan melupakannya."
Panduan Orang Tua
Pedoman orang tua atau Parents Guide film Anora, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Belum tercatat peringkat umur khusus untuk film ini. Pedoman di bawah ini adalah untuk rilisan asli film tanpa potongan apapun, atau bukan pedoman khusus untuk versi rilis bioskop. Yang perlu diperhatikan meliputi:
- Akan diperbarui...
Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)