Gulliver's Travels (2010) Sinopsis, Informasi
Meskipun Jack Black kembali melakukan penampilan yang terbaik, Gulliver's Travels disebut sebagian besar gagal memberikan adaptasi yang sepadan pada materi sumbernya, sebagai gantinya itu hanya mengandalkan humor remaja dan efek khususnya. Ini merupakan sebuah film komedi petualangan fantasi produksi Amerika Serikat rilisan tahun 2010 yang disutradarai oleh Rob Letterman dari skenario tulisan Joe Stillman dan Nicholas Stoller, itu secara longgar didasarkan pada "Part I: A Voyage to Lilliput" dari novel tahun 1726 dengan judul sama karya Jonathan Swift. Pada akhirnya film ini menjadi hiburan komedi fantasi ringan dengan segala kekurangannya, sementara itu fitur debut aksi langsung dari sutradara Letterman tersebut memiliki perilisan lebih awal pada 23 Desember 2010 termasuk di bioskop Indonesia.
Selain dipimpin penampilan Jack Black (Lemuel Gulliver) yang menghibur, Gulliver's Travels juga diramaikan oleh akting peran dari Jason Segel (Horatio), Emily Blunt (Putri Mary), Amanda Peet (Darcy Silverman), Billy Connolly (Raja Theodore), Chris O'Dowd (Jendral Edward Edwardian), T.J. Miller (Dan Quint), James Corden (Jinks), Catherine Tate (Ratu Isabelle), dan Olly Alexander (Pangeran August). Lihat daftar karakter dan bintang lainnya lebih lengkap di IMDb.
Sebelumnya Rob Letterman menyutradarai secara bersama fitur animasi seperti Shark Tale (2004) dan Monsters vs. Aliens (2009), dan di sini ia mencoba debut sebagai sutradara solo dalam fitur aksi langsung yang akan memperbarui pengalamannya. Dengan jajaran produser diisi oleh John Davis dan Gregory Goodman, film ini dikerjakan di bawah Davis Entertainment dan Dune Entertainment serta 20th Century Fox sebagai distributor utama. Gulliver's Travels dirilis di bioskop AS pada 25 Desember 2010 bertepatan pada perayaan Natal.
Dengan anggaran produksi 112 juta USD, film ini mengumpulkan pendapatan kotor 237,3 juta USD menurut situs Box Office Mojo.
Sinopsis
Sinopsis film Gulliver's Travels mengikuti Lemuel Gulliver yang rutinitasnya bekerja di ruang surat di koran kota. Kehidupannya berjalan seperti biasa hingga Gulliver tak sengaja untuk mengambil tugas untuk melakukan penelitian Segitiga Bermuda, asing dengan map dan ditambah kecerobohannya, alhasil sebuah pusaran membawanya ke negeri ajaib berisi orang-orang kecil. Cek video trailer resminya dibawah
ini!
~ Sesuatu yang besar akan datang ~
Gulliver's Travels rata-rata mendapatkan ulasan negatif dari kritikus maupun pemirsa umum, ada yang menganggapnya terlalu jorok dan kekanak-kanakan.
Untuk perannya, Jack Black di nominasikan untuk "Aktor Film Favorit" di Kids' Choice Awards AS, namun ia juga di nominasikan untuk "Aktor Terburuk" di Razzie Awards pada tahun 2011. Lihat daftar penghargaan lain selengkapnya di IMDb.
Adaptasi dari novel yang sama sebelumnya termasuk TV mini seri Gulliver's Travels (1996) dan beberapa fitur animasi lainnya.
Panduan Orang Tua
Pedoman orang tua atau Parents Guide film Gulliver's Travels, untuk keamanan dan kenyamanan saat menonton, ada beberapa hal-hal yang harus diwaspadai berikut ini. Mendapatkan peringkat umur MPA PG untuk humor kasar singkat dan aksi. Pedoman di bawah ini adalah untuk rilisan asli film tanpa potongan apapun, atau bukan pedoman khusus untuk versi rilis bioskop. Yang perlu diperhatikan meliputi:
- Seks & Ketelanjangan: Ketelanjangan dada dan sebagian pantat pria. Belahan dada wanita. Ciuman pria wanita. Pria raksasa tersirat mengencingi orang-orang, tidak ditampilkan ketelanjangan. Beberapa adegan referensi lain.
- Kekerasan: Pemukulan dan beberapa aksi untuk komedi.
- Beberapa kata kotor.
Belum ada komentar. Silahkan berikan komentar tentang pendapat atau review Anda disini :)